Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cantik Menurut Natasha Wilona: Satu Set Huruf

Jumat, 20 Januari 2017 – 23:02 WIB
Cantik Menurut Natasha Wilona: Satu Set Huruf - JPNN.COM
Natasha Wilona. Foto Instagram

jpnn.com - jpnn.com - Setiap wanita tentu mendambakaan mempunyai wajah yang cantik. Namun, hal itu tampaknya tak berlaku bagi Natasha Wilona.

Pasalnya, pemain sinetron Anak Jalanan ini malah tak mau menjadi cantik. Natasha bahkan meminta untuk melupakan keinginan menjadi cantik. Kok bisa?

Lewat postingan di Instagram, Natasha mengatakan masih banyak hal yang lebih abadi dibandingkan sekedar menjadi cantik.

“Mereka selalu mengatakan wanita itu harus cantik. Tapi sejujurnya? lupakan itu. Jangan jadi cantik,” ucap Natasha.

“Marah, berwawasan, konyol, menarik, menyenangkan, gila, bertalenta, masih banyak hal yang lebih abadi dibandingkan kecantikan,” lanjutnya.

Mengakhiri pesannya, Natasha mengajak penggemar untuk menjadi hebat sesuai defini masing-masing.

“Jadi cantik itu apa, selain satu set huruf yang dirangkai menjadi sebuah kata? Jadilah sesuatu yang hebat menurut definisimu, selalu. Hal itu jauh lebih penting dibandingkan dengan cantik,” paparnya.(zul/ps)

Setiap wanita tentu mendambakaan mempunyai wajah yang cantik. Namun, hal itu tampaknya tak berlaku bagi Natasha Wilona.

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News