Cara Bea Cukai Memperbesar Peluang Ekspor Daerah, Ajak Berbagai Pihak Berkolaborasi
Kedua pihak bertemu dan menggelar sesi diskusi pada kunjungan PT Birotika Semesta Surabaya ke Kanwil Bea Cukai Jawa Timur I pada 25 Januari 2023 lalu.
Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang industri logistik, PT Birotika Semesta atau yang sering dikenal dengan DHL Express dapat berkolaborasi dengan Bea Cukai khususnya di Jawa Timur untuk memberikan fasilitas pendanaan terutama kepada pelaku UMKM yang melakukan ekspor produk.
Berbagai program dukungan terhadap UMKM untuk dapat menembus pasar internasional dilakukan oleh unit vertikal Kementerian Keuangan.
"Seperti dukungan pembiayaan SMV dari LPEI, KUR dari DJPB, dukungan pelatihan dari BDK, melakukan MoU dengan Kemenlu untuk memperluas jangkauan promosi produk UMKM, dan sebagainya," sebut Hatta.
Dukungan yang diberikan Bea Cukai dapat disinkronisasikan dalam program dukungan terhadap UMKM oleh DHL, seperti pemberian tarif khusus untuk pelaku UMKM yang mengekspor produknya.
Program ini telah dilaksanakan oleh DHL Denpasar, mengingat Bali merupakah daerah dengan kontribusi ekspor yang tinggi.
Kolaborasi antara Bea Cukai dan DHL ini dapat memberikan kontribusi langsung untuk UMKM dan perekonomian nasional, sebagaimana kolaborasi Bea Cukai dengan pemerintah daerah dan LPEI.
"Kami berharap dari kolaborasi dengan berbagai pihak ini dapat mempertahankan kinerja positif ekspor Indonesia," pungkas Hatta. (mrk/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: