Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cara Pengurus Pusat Rumah Komunikasi Lintas Agama Pererat Silaturahmi

Minggu, 08 September 2019 – 20:03 WIB
Cara Pengurus Pusat Rumah Komunikasi Lintas Agama Pererat Silaturahmi - JPNN.COM
Ketua Umum Rumah Komunikasi Lintas Agama (RKLA) Bunda Indah didampingi Sekretaris Jenderal R. Dody Iwa Kusuma Jaya dan Pembina RKLA memimpin rapat konsolidasi. Foto: RKLA

Dewan Pembina RKLA Eddy Surianto mengatakan, organisasinya adalah rumah untuk bertumbuh dan berkembang dengan pendidikan yang lebih baik untuk menghasilkan generasi penerus bangsa Indonesia yang baik.

“RKLA ini dibentuk dan didirikan Bunda Indah untuk mandiri sehingga dari organisasi ini tampil sosok-sosok pemimpin yang luar biasa, memiliki integritas dan bermoral tinggi," ungkap Eddy.

Ketua Panitia sekaligus Sekjen RKLA R. Dody Iwa Kusuma Jaya menyebut konsolidasi ditujukan untuk penguatan organisasi setelah Pemilihan Presiden 2019.

"Ini merupakan konsolidasi internal yakni penguatan struktur hingga tingkat kabupaten dan kecamatan, program serta membangun koordinasi dengan para pembina dan penasihat, termasuk instansi yang berkaitan langsung dengan peran RKLA di daerah masing-masing," ujar Dody. (jos/jpnn)

Rumah Konsolidasi Lintas Agama (RKLA) mulai memperkuat konsolidasi internal dan ekternal di Hotel Red Top Pecenongan, Jakarta Pusat, Sabtu (7/9).

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close