Cara Persebaya Maksimalkan Latihan Selama Ramadan
jpnn.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman memastikan intensitas latihan timnya selama Ramadan tetap sama dengan hari biasa.
Menurut pria yang karib disapa Djanur itu, latihan akan tetap digelar selama 90 menit.
"Hanya jam latihan yang diganti," kata pelatih asal Majalengka, Jawa Barat, itu kepada Jawa Pos, Senin (6/4).
BACA JUGA: Persebaya vs Persela: Launching Tim dan Perpisahan Rudi Setiawan
Biasanya, Persebaya berlatih pada pukul 15.30 WIB. Selama Ramadan, latihan baru dimulai pukul 16.00 WIB.
Artinya, latihan akan tuntas pada pukul 17.30 WIB atau tepat saat waktu berbuka puasa.
Meski intensitas latihan tetap tinggi, Djanur yakin hal itu tak akan jadi masalah.
"Saya rasa pemain bola sudah terbiasa dengan kondisi itu," tambah pelatih 60 tahun itu.