Catatan Ketua MPR: Tentang Transformasi Orang Muda Merespons Perubahan Dunia Kerja
Pertumbuhan itu akan ditandai dengan permintaan akan spesialis mahadata, keahlian pengelola data, spesialis analis data, tenaga spesialis pembelajaran mesin kecerdasan buatan, hingga tenaga profesional untuk keamanan siber. Pertumbuhannya diperkirakan rata-rata 30 persen pada 2027.
Selain itu, perdagangan elektronik atau e-dagang diyakini akan menjadi sumber keuntungan yang potensiel.
Oleh karena itu, diperkirakan akan ada dua juta pekerjaan baru yang dibutuhkan, misalnya meliputi spesialis e-dagang, spesialis transformasi digital, serta spesialis pemasaran dan strategi digital.
Itulah gambaran sekilas peran signifikan kecerdasan buatan dan pentingnya pengumpulan serta pengelolaan mahadata pada bidang produksi, bisnis dan perdagangan.
Kecenderungan yang sama pun akan terjadi pada sektor lain, seperti penawaran dan permintaan layanan kesehatan, transportasi publik hingga layanan publik yang bersumber dari regulator negara atau pemerintah.
Sejatinya, masyarakat Indonesia pada umumnya sudah tidak asing lagi dengan AI yang penerapannya sudah bersentuhan dengan beberapa aktivitas harian.
Saat menggunakan telepon pintar (smartphone), setiap orang sudah bersinggungan langsung dengan penerapan AI, misalnya saat memanfaatkan ChatGPT, Google Assistant dan Siri serta deepface pada Facebook.
Namun, pengenalan dan pemahaman akan AI hendaknya tidak berhenti sampai di situ.