Cegah Penyebaran Covid-19, Siswa SMKN Bansari Bikin Puluhan Alat Cuci Tangan Otomatis
"Inovasi ini menjadi salah satu solusi yang dapat digunakan berkelanjutan dalam penerapan adaptasi kebiasaan baru, yakni mencuci tangan dengan sabun dengan air mengalir," katanya.
Menurut dia, alat cuci tangan otomatis ini baru digunakan untuk lingkungan SMK Negeri Bansari, tetapi pihak sekolah juga siap untuk memproduksi secara massal jika ada pesanan.
"Selain efektif, alat cuci tangan ini cukup terjangkau hanya Rp 250.000 per unit," katanya.
Guru SMK Negeri Bansari Hariska mengatakan, ke depan pihak sekolah akan mengembangkan lebih lanjut alat cuci tangan otomatis ini menggunakan energi listrik sistem solar atau energi matahari.
"Dengan penggunaan energi matahari tersebut, akan mendukung program ramah lingkungan dan tidak akan terpengaruh jika listrik PLN padam," katanya. (antara/jpnn)