Cemerlang Dalam Debutnya di Olimpiade, Luka Doncic Ingin Bawa Slovenia Juara
jpnn.com, TOKYO - Pebasket asal klub Dallas Mavericks Luka Doncic benar-benar menjadi bintang kemenangan Slovenia atas Argentina di fase Grup C cabang olahraga bola basket Olimpiade Tokyo 2020.
Dalam pertandingan yang digelar di Saitama Super Arena, Senin (26/7) WIB, Slovenia berhasil unggul 118-100 atas lawannya itu.
Doncic dinobatkan menjadi pemain terbaik laga usai berhasil finis dengan raihan 48 poin, 11 rebound dan lima assist.
Performa apiknya dalam laga tersebut sudah tercium kala dirinya telah membukukan 31 poin dalam babak pertama. Statistiknya pada laga ini sangat fantastis di mana ia berhasil memasukkan 62% tembakannya dan free throw mencapai angka 80%.
Sayangnya, Luka ditarik di sisa empat menit pertandingan. Torehan 48 poinnya ini menjadikan dirinya sebagai pemain terbanyak kedua dalam sejarah Olimpiade yang menyumbangkan poin. Ia hanya kalah dari Oscar Schmidt yang mencetak 55 poin pada Olimpiade Seoul 1988.
Usai laga, Doncic mengaku senang berhasil membawa negaranya menang di debut pertamanya pada gelaran Olimpiade.
“Ini adalah hari yang istimewa untuk Slovenia. Saya ingin menjadi bintang di Olimpiade. Saya sudah merasa salah satunya,” ungkap Doncic.
Kini ia akan fokus membawa timnya bersaing menjadi juara di Olimpiade. Mantan penggawa Real Madrid itu siap berjuang sampai titik darah penghabisan dan tidak memperdulikan rekor yang dibuatnya.