Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Centang Hijau di Akun WhatsApp Terverifikasi Bakal Berubah

Senin, 02 Oktober 2023 – 18:59 WIB
Centang Hijau di Akun WhatsApp Terverifikasi Bakal Berubah - JPNN.COM
Ilustrasi pengguna WhatsApp. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - WhatsApp dilaporkan bakal mengubah warna verifikasi akun yang selama ini pakai centang hijau.

Kabar perubahan itu pertama kali ditemukan oleh WABetaInfo di WhatsApp beta untuk Android versi 2.23.20.18.

Saat ini, centang baru di akun WhatsApp terverifikasi itu masih dalam tahap pengembangan.

WABetaInfo menjelaskan centang hijau untuk akun WhatsApp yang terverifikasi akan berubah menjadi centang biru.

Perubahan itu, menurut WABetaInfo tidak hanya ditemukan untuk akun organisasi terverifikasi, tetapi juga untuk akun bisnis.

WABetaInfo menyebutkan belum mengetahui alasan WhatsApp mengubah warna centang verifikasi dari hijau menjadi biru.

Kemungkinan Meta ingin menyamakan warna centang verifikasi di semua aplikasinya, karena warna centang verifikasi di Instagram dan Facebook ialah biru.

Perubahan warna centang verifikasi itu ditemukan tidak lama setelah CEO Meta Mark Zuckerberg mengumumkan bisnis di WhatsApp akan bisa berlangganan program Meta Verified.

WhatsApp dilaporkan bakal mengubah warna verifikasi akun yang selama ini pakai centang hijau.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News