Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cerita Robi Darwis Soal Kemampuan Lemparan Jarak Jauhnya, Pengin Sekencang Shooting

Senin, 07 November 2022 – 22:14 WIB
Cerita Robi Darwis Soal Kemampuan Lemparan Jarak Jauhnya, Pengin Sekencang Shooting - JPNN.COM
Gelandang muda Persib Bandung Robi Darwis. Foto: ANTARA/HO/Persib.co.id

jpnn.com - Pemain muda Persib Bandung Robi Darwis menjadi penerus Pratama Arhan dalam urusan lemparan ke dalam atau throw in dengan jarak lontaran yang jauh.

Hal itu sering dia perlihatkan saat membela Timnas U-20 Indonesia. Bagaimana cerita Robu Darwis bisa memiliki kemampuan tersebut?

Persib menjelaskan bahwa kemampuan Rodi Darwis tersebut pertama kali diasah pada 2010 lalu. Kemampuanya makin baik karena sering diinstruksikan oleh pelatih untuk melakukan lemparan ke dalam.

"Berawal dari kompetisi lokal pada 2010. Saya pertama ikut kompetisi, ada bola out kemudian coba throw in ke gawang. Eh, sampai."

"Dari situ pelatih menginstruksikan saya untuk selalu memanfaatkan kelebihan yang sebelumnya saya tidak tahu," ucap Robi di situs resmi Persib.

Menurut pesepak.bola yang bisa bermain di posisi gelandang dan bek itu, tak ada trik atau latihan khusus untuk mengasah kemampuannya tersebut. Namun, Robi rajin mengasah kemampuan lemparan ke dalamnya tersebut. 

"Saat ini terus belajar sendiri supaya lemparan makin baik," terangnya.

Robi menjelaskan, dia tak hanya hanya melatih jarak lemparan, tetapi juga memastikan arah lemparannya bisa mengancam pertahanan lawan.

Robi Darwis bercerita soal kemampuan throw in jarak jauhnya, pengin lebih kencang lagi seperti shooting

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close