Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Chelsea Tumbangkan Porto, Jorginho Bilang Begini Menghadapi Leg Kedua

Kamis, 08 April 2021 – 13:54 WIB
Chelsea Tumbangkan Porto, Jorginho Bilang Begini Menghadapi Leg Kedua - JPNN.COM
Gelandang Chelsea Jorginho (kanan) berebut penguasaan bola dengan gelandang Porto Marko Grujic dalam leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Ramon Sanchez-Pizjuan, Sevilla, Spanyol, Rabu (7/4/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/Marcelo del Pozo)

Di sisi lain, hasil tersebut menjaga catatan nirbobol bagi Chelsea untuk tiga pertandingan beruntun di Liga Champions.

Hasil tersebut merupakan sebuah perbaikan dari kekalahan telak 2-5, saat menghadapi West Bromwich Albion di Liga Inggris akhir pekan lalu.

"Itu sesuatu yang cukup penting. Perasaan setelah kebobolan lima gol tidak menyenangkan. Sakit. Tapi itu jadi pelajaran," ujarnya.

"Kami menyadari itu, penting bagi kami untuk menggalang pertahanan dan tidak kebobolan, sebab itu membuka kesempatan untuk melancarkan serangan dengan lebih baik," pungkas Jorginho.

Leg kedua perempat final sejauh ini dijadwalkan berlangsung juga di stadion yang sama karena berkaitan dengan aturan protokol COVID-19, pada Selasa (13/4) pekan depan.(Antara/jpnn)

Chelsea menumbangkan Porto di leg pertama pertempat final Liga Champions, Jorginho bilang begini menghadapi leg kedua.

Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News