Chen Yu Fei Pastikan China Juara Umum Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020
Walaupun hanya membawa pulang medali perak, Tai Tzu Ying tetap merasa senang karena ini adalah prestasi tertingginya sejak ikut pertama kali di Olimpiade London 2012.
“Saya merasa baik sekarang, waktunya untuk beristirahat. Pada pertandingan ini saya tidak bermain sangat baik dan banyak melakukan kesalahan. Saya berusaha mencoba memperbaiki, tetapi belum berhasil,” kata Tzu Ying.
Dengan kemenangan Chen Yu Fei, China sudah memastikan menjadi juara umum bulu tangkis Tokyo 2020.
China juga masih punya kans meraih dua emas lagi di cabang ini.
Sebelumnya, medali emas pertama bulu tangkis bagi Negeri Tirai Bambu itu telah disumbang ganda campuran Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping setelah mengalahkan sesama pasangan China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
China masih berpeluang menambah medali emas dari nomor ganda putri dan tunggal putra.
Pada nomor ganda putri, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan akan melawan wakil dari Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu di final besok.
Serta dari tunggal putra, Chen Long bakal berhadapan dengan pemain asal Denmark Viktor Axelsen.