Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Corona Menggila, Ketum ADKASI: Ini Azab atau Cobaan?

Kamis, 19 Maret 2020 – 21:16 WIB
Corona Menggila, Ketum ADKASI: Ini Azab atau Cobaan? - JPNN.COM
Warga menggunakan masker saat melintasi kawasan MH. Thamrin, Jakarta. Menanggapi masuknya wabah virus corona ke Indonesia, pemerintah melalui Kementerian Kesehatan meminta masyarakat agar tidak panik. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Jumlah penderita Corona yang kini mencapai 309 orang dan 25 di antaranya meninggal membuat masyarakat makin waswas.

Tak terkecuali Ketum Asosiasi DPRD Kabupaten Seluruh Indonesia (ADKASI) Lukman Said.

Menurut politikus PDIP ini, semua rakyat Indonesia harus melakukan doa meminta ampun kepada Allah. Juga memohon agar musibah ini segera berakhir.

"Saya, ketun ADKASI mengajak kita semua, rakyat Indonesia berdoa di setiap melaksanakan ibadah sesuai keyakinan kita masing-masing," kata Lukman kepada JPNN.com, Kamis (19/3).

Saat ini, lanjut Lukman, Indonesia dan dunia makin mencekam. Aktivitas manusia sangat terbatas akibat dari virus Corona.

"Sesungguhnya wabah penyakit diturunkan Allah pasti ada obatnya. Saya tidak tahu, apakah kejadian ini azab atau cobaan. Semoga musibah ini segera berakhir," tandasnya. (esy/jpnn)

 

Ketum ADKASI Lukman Said mengatakan bahwa kondisi Indonesia makin mencekam karena pandemi corona.

Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA