Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cuaca Buruk, Angin Puting Beliung Rusak Tiga Rumah Warga dan Tempat Pemancingan di Bekasi

Rabu, 16 Juni 2021 – 16:22 WIB
Cuaca Buruk, Angin Puting Beliung Rusak Tiga Rumah Warga dan Tempat Pemancingan di Bekasi - JPNN.COM
Kondisi salah satu rumah warga RW 02, Pedurenan, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi, pasca diterjang angin puting beliung, Selasa (15/6). Foto: BPBD Kota Bekasi

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak tiga rumah di RW 02, Pedurenan, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi, diterjang angin puting beliung, Selasa (15/6) sore.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi Agus Harpa mengatakan bahwa selain rumah, sebuah tempat pemancingan juga rusak akibat angin puting beliung.

Adapun peristiwa itu terjadi pada Selasa pukul 16.30 WIB selama sepuluh menit.

"(Angin puting beliung) Mengakibatkan tiga rumah warga serta tempat pemancingan atapnya rubuh," kata Agus saat dikonfirmasi, Rabu (16/6).

Agus menambahkan bahwa tidak korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut. 

Kerugian akibat terjangan angin puting beliung ditaksir mencapai Rp 20 juta.

"Kondisi saat ini warga masih melakukan perbaikan atap rumah," ujar Agus. (cr1/jpnn)

Sebanyak tiga rumah di RW 02, Pedurenan, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi, diterjang angin puting beliung, Selasa (15/6) sore, simak selengkapnya.

Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close