Cuaca Hari Ini, BMKG Sebut Beberapa Wilayah di Indonesia Wajib Waspada!
"Masyarakat perlu mewaspadai potensi hujan yang dapat disertai kilat dan petir yang diperkirakan terjadi di wilayah Banjarmasin," ungkap BMKG.
Kemudian, bergeser ke wilayah Bali dan Nusa Tenggara, untuk masyarakat di wilayah Mataram diperkirakan akan terjadi hujan dengan intensitas ringan.
Di wilayah Denpasar dan Kupang diperkirakan berawan. Wilayah Sulawesi seperti Makassar dan Mamuju akan terjadi hujan dengan intensitas ringan.
Hujan dengan intensitas sedang diperkirakan mengguyur Gorontalo dan Kendari. Manado berpotensi hujan lebat, kecuali Palu berawan.
"Prakiraan cuaca untuk wilayah Indonesia bagian timur seperti Ternate, Ambon dan Jayapura diperkirakan akan terjadi hujan dengan intensitas ringan. Manokwari diperkirakan berawan," kata BMKG. (antara/jpnn)