Curiga dengan Paket yang Dikirim Via Bus Palala, Setelah Dibuka, Isinya Ternyata
![Curiga dengan Paket yang Dikirim Via Bus Palala, Setelah Dibuka, Isinya Ternyata Curiga dengan Paket yang Dikirim Via Bus Palala, Setelah Dibuka, Isinya Ternyata - JPNN.COM](https://image.jpnn.com/resize/570x380-80/arsip/normal/2022/09/11/kodim-0309solok-menggagalkan-pengiriman-paket-ganja-kering-l-bt1l.jpg)
Karena merasa curiga dengan paket tersebut, pengurus loket Bus Palala Terminal Bareh Solok langsung menghubungi Babinsa Koramil 0309-01/Kota Solok Serda Yasnedi Indra NRP 31010032790481 jabatan Babinsa Koramil 0309-01/Solok Kota.
Saat dimintai keterangan Serda Yesnedi Indra Babinsa Koramil 01/Kota Solok menjelaskan, dengan adanya laporan dari pengurus loket Bus Palala Terminal Bareh Solok, Serda Yesnedi Indra langsung menghubungi anggota Unit Intel Kodim 0309/Solok Serka Doni, Serda N. Barus dan Serda Asril.
Setelah menghubungi anggota Unit Kodim 0309/Solok, selanjutnya Serda Yesnedi Indra berkoordinasi dengan anggota Polsek Kota Solok dan Satnarkoba Polres Kota Solok.
Lebih lanjut Serda Serda Yesnedi Indra menjelaskan, sekitar pukul 12.45 WIB, tim gabungan Kodim 0309/Solok bersama Polres Solok Kota langsung menurunkan paket berisi narkoba jenis ganja untuk diperiksa.
Baca Juga: Ditangkap Terkait Narkoba, Dul Tak Menyangka yang Datang Itu Polisi
Hasil pemeriksaan oleh tim gabungan bahwa paket tersebut benar berisi ganja kering seberat lebih kurang 5 kg, dan barang bukti sudah diamankan oleh Sat Narkoba Polres Solok Kota yang dipimpin Kasat Narkoba Iptu Riko Putra Wijaya, kata Serda Yesnedi Indra.(antara/jpnn)