Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Danrem Wirabima Brigjen Danny:TNI Siap Antar Jemput Masyarakat untuk Berobat

Jumat, 04 Agustus 2023 – 07:45 WIB
Danrem Wirabima Brigjen Danny:TNI Siap Antar Jemput Masyarakat untuk Berobat - JPNN.COM
Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Danny Racka Andalasaw sedang menggendong seorang anak seusai meresmikan RS Nurlima di Kampar. Foto: Pentak Korem 031/Wirabima

jpnn.com, KAMPAR - Rumah Sakit atau RS Nurlima yang berada di Jalan Raya Pekanbaru-Teluk Kuantang, Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar, Riau, resmi beroperasi pada Rabu (2/8).

Rumah sakit tersebut diresmikan oleh Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Danny Racka Andalasaw.

Peresmian RS Nurlima juga diwarnai dengan pemberian bantuan paket stunting senilai Rp 15 juta untuk masyarakat.

TNI khususnya angkatan darat juga menjalin kerja sama dengan RS Nurlima,” kata Brigjen Danny dalam keterangan, Jumat (4/8).

Salah satu kerja sama yang dijalin adalah tentang penjemputan dan pengantaran pasien oleh prajurit TNI di sekitaran lokasi RS.

Hal tersebut dilakukan untuk meringankan beban warga sekaligus bentuk pengabdian TNI kepada masyarakat.

RS Nurlina yang dinilai sangat membantu masyarakat khusus dari segi meringankan biaya transportasi dan waktu.

"TNI khususnya angkatan darat juga menjalin kerja sama dengan RS Nurlima. Ke depan konsep pelayanan tidak akan hanya statis, kami akan bantu jemput dan mengantarkan masyarakat untuk berobat," sebut Brigjen Danny.

Danrem Wirabima Brigjen TNI Danny Racka Andalasaw menyebut prajurit TNI siap membantu antar jemput masyarakat berobat ke rumah sakit.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close