Dari Kostum Pemain, Hingga Seragam Suporter
Selasa, 01 Juni 2010 – 09:32 WIB
Ada juga kabar soal salah seorang korps pengadil, yakni wasit asal Brazil, Carlos Eugenio Simon, yang juga termasuk menjadi salah satu fokus sorotan. Wasit berusia 45 tahun yang bakal bertugas di PD 2010 Afsel itu menjadi sorotan karena kepemimpinannya di beberapa laga Liga Brazil. Sejumlah media Brazil khususnya, merupakan pihak yang mengkritik Simon habis-habisan, lantaran melakukan beberapa kesalahan saat memimpin pertandingan antara Vasco da Gama versus Botafogo, yang berakhir seri 1-1, Sabtu (30/5) lalu.
Sementara, bicara soal kostum, ada hal menarik dari timnas Honduras, serta tim Oranje Belanda. Bedanya, jika Honduras mengalami 'krisis' kostum pemain, hingga bahkan sampai terpaksa menolak bertukar kostum dengan para pemain Belarusia saat menjalani laga ujicoba beberapa hari lalu, maka kostum Oranje yang jadi perhatian adalah khusus untuk para fans alias suporternya.
Tapi untuk yang terakhir ini, konon sudah ada 'solusi'-nya, yakni sebuah rancangan modis dari istri salah seorang punggawa Belanda sendiri, Sylvie van der Vaart. Seperti apa kalau rombongan fans wanita Oranje mengenakannya ke stadion? Silakan saksikan saja wujudnya - kalau jadi dikenakan banyak orang - pada saat Belanda bertanding kelak. (bas/ito/jpnn)