Dari Timteng, Ghat Tumbuh Subur di Bogor
Rabu, 06 Februari 2013 – 10:39 WIB
Untuk tanaman sendiri awalnya dibawa oleh wisatawan asal timur tengah pada 2005 lalu, kemudian ditanam oleh warga sekitar. "Mulai 2005 dibawa orang luar (wisatawan asal timur tengah)," jelasnya.
Lebih lanjut Hafriono menegaskan bahwa tumbuhan ini dapat tumbuh optimal di lingkungan dengan cuaca sejuk atau dingin. "Jenisnya ada dua, ada yang batangnya warna hijau dan ada yang berwarna merah. Tinggi tumbuhan sendiri bisa mencapai 2 meter," tuturnya.
Bentuknya sendiri dijelaskan Hafriono, tidak jauh berbeda dengan bentuk daun salam, atau dengan kembang rose. "Tidak ada spesifikasi khusus atau bentuk yang berbeda dibandingkan dengan daun salam, hampir serupa," ucapnya.