Daripada Mendua, PKS Disarankan jadi Oposisi
Jumat, 04 Maret 2011 – 21:09 WIB
JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Pusat DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais menyarankan agar Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengambil sikap tegas. Sikap tegas, menurut Amien, akan sangat menentukan posisi harga diri dan kehormatan PKS. "Apakah tetap akan mempertahankan diri bagian dari koalisi dengan konsekuensi mengikuti penataan ulang di koalisi atau akan memposisikan diri sebagai partai oposisi. Salah satu dari dua opsi itu seyogianya dipilih oleh PKS, karena akan menentukan posisi harga diri dan kehormatan PKS," saran Amien Rais, usai menghadiri peresmian ruang Fraksi PAN di lantai 20, Gedung Nusantara I DPR, Senayan Jakarta, Jumat (4/3).
Menentukan sikap, katakan memilih oposisi, lanjut Amien, tentu hal itu akan lebih baik dan terhormat daripada sikapnya selama ini tidak jelas. Ditanya soal perlu tidaknya Presiden SBY memberikan sanksi tegas pada PKS, Amien menolak menanggapinya. ”Soal perlu tidaknya ada sanksi pada PKS, biarlah itu menjadi urusan Pak SBY saja,” tegasnya.
Demikian juga halnya tentang kemungkinan merapatnya Gerindra dan PDIP dalam jajaran koalisi di pemerintahan, mantan Ketua MPR RI itu menilai itu juga merupakan urusan Presiden SBY langsung. "Terlebih sejauh ini masih sebatas rencana, belum resmi," imbuhnya.
JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Pusat DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais menyarankan agar Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengambil
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Elektabilitas Pramono-Rano Karno Tinggi di Semua Wilayah Jakarta
Kamis, 14 November 2024 – 11:07 WIB - Bawaslu
Menjelang Pemungutan Suara, Bawaslu Minta Pengawas Pilkada 2024 Bikin LHP Secara Detail
Kamis, 14 November 2024 – 09:45 WIB - Pilkada
Ridwan Kamil Janji Mau Bikin Jakarta Maju Tetap Berkeadilan
Kamis, 14 November 2024 – 00:45 WIB - Pilkada
Membangun Jakarta Bareng Anak Muda, RK Ecosystem Kenalkan Program Kolaborasi ala RIDO
Kamis, 14 November 2024 – 00:00 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kaltara
PPPK Jangan Khawatir dengan Masa Depannya, yang Bilang Pejabat Penting
Kamis, 14 November 2024 – 07:19 WIB - Hukum
Kasus Pria Pengusaha di Surabaya Suruh Siswa Sujud dan Menggonggong Diusut Polisi
Kamis, 14 November 2024 – 07:57 WIB - Nasional
Reza Indragiri Adukan Fufufafa & Mobil Esemka ke Lapor Mas Wapres Gibran, Ini yang Terjadi
Kamis, 14 November 2024 – 10:18 WIB - Jogja Terkini
Jadwal KRL Jogja-Solo, Kamis 14 November 2024
Kamis, 14 November 2024 – 07:41 WIB - Dahlan Iskan
Halaman Belakang
Kamis, 14 November 2024 – 07:21 WIB