Data Terkini Nilai Ekspor, Pengusaha Minyak Sawit Bisa Kaya Mendadak Nih!
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Eksekutif Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Mukti Sardjono membeberkan data nilai ekspor minyak kelapa sawit terkini.
Dia memerinci nilai ekspor produk minyak sawit Agustus 2021 mencapai USD 4,42 miliar, melonjak USD 1,6 miliar dari ekspor Juli.
Pasalnya, ada kenaikan ekspor ke beberapa negara tujuan ekspor utama produk kelapa sawit.
Menurut dia, hal ini didukung juga oleh kenaikan volume ekspor sebesar 1,532 juta ton dari Juli menjadi total 4,274 juta ton.
"Ada kenaikan harga rata-rata minyak kelapa sawit mentah (CPO) sebesar USD 102 per ton dari Juli menjadi USD 1.226 per ton CIF Roterdam," kata dia.
Mukti juga mengatakan lonjakan kenaikan ekspor rerata terjadi di beberapa negara tujuan ekspor utama produk kelapa sawit.
Misalkan, ekspor ke India melonjak menjadi 958,5 ribu ton dari 231,2 ribu ton pada Juli.
"Lonjakan karena penurunan pajak impor di India dari 15 persen menjadi 10 persen untuk minyak sawit dan minyak nabati lainnya yang berlaku akhir 30 Juni sampai 30 September 2021," beber dia.