Debat Emil vs Puti jadi Panas, Begini Reaksi Netizen
“Petanya berubah. Paslon satu ada warna ungu (kecewa), ada warna biru (kaget), ada warna merah. Itu adalah emosi netizen yang agak marah dengan perdebatan ini,” ujar Direktur Komunikasi Indonesia Indicator, Rustika Herlambang dalam wawancara analisis media sosial di salah satu televisi swasta.
Dalam data Indonesia Indicator, kata Rustika dalam wawancara tersebut, ternyata yang diserang netizen bukan pasangan calon nomor urut dua (Gus Ipul-Puti), tapi calon nomor urut satu (Khofifah-Emil).Warna merah sebagai tanda kemarahan netizen penuh sekali menghiasi sentimen ke Emil pada segmen debat itu.
Adapun sentimen positif lebih banyak berlabuh ke Puti. “Sampai akhir diskusi, orang masih membicarakan debat itu,” kata Rustika. (adk/jpnn)