Delapan Warga Tewas Ditembak, Polda Bantah
Kamis, 17 November 2011 – 08:33 WIB
"Kami masih menunggu apakah alasan pihak Polda Papua atas perbuatan anggotanya yang menewaskan kedelapan warga tersebut. Komnas HAM juga menyatakan sangat mengutuk keras penembakan terhadap delapan warga sipil di lokasi tambang Paniai, karena tanpa alasan yang jelas serta tidak sesuai prosedur hukum yang berlaku," tuturnya.
Diungkapkan, sekitar seminggu sebelum terjadi kasus penembakan ini, bahwa pihaknya mendapat laporan adanya penambahan pasukan anggota Brimob dari Timika sekitar 150-200 personil melalui pesawat Trigana. "Penambahan pasukan ini juga sangatlah membuat masyarakat resah dan juga bingung dan bertanya-tanya apakah penambahan pasukan ini berarti di kabupaten paniai akan ada peperangan" Selain itu juga banyak masyarakat yang mengungsi," tandasnya.
Sementara itu Polda Papua membantah adanya anggota Brimob telah menembak hingga tewas delapan warga sipil di lokasi pendulangan emas tradisional Baya Biru - Kabupaten Paniai.