Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Delegasi Prancis Menjajaki Kerja Sama dengan Bakamla RI

Rabu, 05 Februari 2020 – 02:15 WIB
Delegasi Prancis Menjajaki Kerja Sama dengan Bakamla RI - JPNN.COM
Delegasi Prancis, Letkol Laut Jean Baptiste Trocuhe melakukan kunjungan ke Mabes Bakamla RI di Jakarta, Selasa (4/2/2020). Foto: Humas Bakamla

jpnn.com, JAKARTA - Lawatan delegasi Prancis, Letkol Laut Jean Baptiste Trocuhe dan Atase Pertahanan Prancis Kolonel Sven Meic ke Mabes Bakamla RI, membuktikan keinginan dan keseriusan Prancis untuk menjajaki potensi kerja sama maritim dengan Bakamla RI, Selasa (4/2/20).

Letko Jean dalam kesempatan kunjungannya mendapat sambutan hangat dari Direktur Strategi Keamanan Laut Laksma Bakamla Sandy M. Latief mewakili Sestama Bakamla RI didampingi Direktur Kerja Sama Kolonel Bakamla Salim dan Kasubdit Kerja Sama Luar Negeri Kolonel Bakamla Satya Pratama. Pertemuan tersebut membahas hal-hal yang berkaitan dengan peluang kemitraan di bidang maritim.

Jean menyampaikan keinginannya untuk mewujudkan MoU kerja sama dengan Bakamla RI bidang keamanan maritim dan Fusion Center.

Dalam kesempatan itu, Laksma Bakamla Sandy menyambut baik keinginan Delagasi Prancis tersebut. Dia menjelaskan bahwa saat ini Bakamla RI tengah memprioritaskan berbagai kerja sama guna peningkatan kapasitas di bidang keamanan dan keselamatan maritim, penegakan hukum, penguatan Puskodal, pertukaran informasi maritim, pembangunan Pusdiklat Bakamla RI serta penguatan diplomasi maritim antarnegara.

Pada akhir kunjungannya, Letkol Laut Jean mengundang Bakamla RI untuk dapat berpatisipasi dalam pameran perkapalan (EURONAVAL) dan seminar (discussion about Indonesia-French technological development in Port Infrastructure and Maritime Security) oleh Business France.(fri/jpnn)

Lawatan delegasi Prancis, Letkol Laut Jean Baptiste Trocuhe dan Atase Pertahanan Prancis Kolonel Sven Meic ke Mabes Bakamla RI, membuktikan keinginan dan keseriusan Prancis untuk menjajaki potensi kerja sama maritim dengan Bakamla RI.

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close