Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Delegasi Y20 Mengesahkan Communique di Gedung KAA Bandung, Simak!

Senin, 25 Juli 2022 – 16:13 WIB
Delegasi Y20 Mengesahkan Communique di Gedung KAA Bandung, Simak! - JPNN.COM
Delegasi Y20 (engagement group pemuda G20) secara resmi mengadopsi dan menandatangani Komunike Y20 2022. Foto dok Y20

Untuk mencapai hal ini, Y20 menggarisbawahi pentingnya konektivitas yang bermakna dan bagaimana membuat partisipasi di ranah digital dapat diakses oleh semua orang, melalui investasi dan kerja sama infrastruktur digital.

Delegasi menguraikan rekomendasi Y20 untuk meningkatkan literasi digital dan keuangan melalui model pembelajaran yang dikembangkan masyarakat, berbasis mentor, dan peer-to-peer, yang dibuat bersama dengan masyarakat sipil dan diinformasikan oleh pedoman pendidikan keterampilan digital nasional.

Y20 Indonesia 2022 mengangkat isu ini untuk memastikan semua pemuda dari berbagai latar belakang dan kondisi dapat berpartisipasi dalam sistem yang dibangun.

Keberagaman dan Inklusi juga mencerminkan semboyan Indonesia, yaitu Bhinneka Tunggal Ika.

"Delegasi Y20 meminta para pemimpin negara G20 untuk mengatasi kesenjangan sistemik dan dampak sosial ekonomi yang mempengaruhi pemuda melalui pendidikan inklusif, salah satunya dengan mengalokasikan dana untuk memastikan sumber daya pendidikan yang efektif untuk semua siswa," seru Pangeran Siahaan.

Rancangan communique berbagai isu prioritas tersebut disepakati oleh delegasi Y20 dengan prosesi penandatanganan communique yang akan disampaikan kepada pemerintah untuk pertimbangan dan implementasi kebijakan G20.(chi/jpnn)


Y20 menggarisbawahi pentingnya konektivitas yang bermakna dan bagaimana membuat partisipasi di ranah digital dapat diakses oleh semua orang.

Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News