Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Demi Empat Besar, 757 Kepri Jaya Tetap akan Tampil Menyerang

Kamis, 24 Agustus 2017 – 22:40 WIB
Demi Empat Besar, 757 Kepri Jaya Tetap akan Tampil Menyerang - JPNN.COM
757 Kepri Jaya FC saat jalani sesi latihan. foto: batampos/jpg

jpnn.com, BATAM - Perjuangan 757 Kepri Jaya untuk masuk empat besar bakal menghadapi ujian sesungguhnya kala melawat ke Stadion Harapan Bangsa, Aceh, markas dari Persiraja Aceh, Sabtu (26/8).

Pertandingan tersebut tampaknya akan menjadi pertaruhan terakhir klub berjuluk Laskar Melayu ini agar bisa terhindar langsung dari degradasi Liga 3 Musim 2018.

Apabila hasil berakhir seri atau kalah, maka pupus sudah perjuangan Gerald Pangkali untuk tetap tampil di Liga 2 musim depan.

Saat ini 757 Kepri Jaya mengoleksi 15 poin dengan sisa dua pertandingan. Sementara Persiraja sudah mempunyai 19 poin dengan laga terakhir menjamu 757 Kepri Jaya ini.

Bisa dipastikan, kedua tim bakal habis-habisan untuk berebut tiga poin penting ini.

Meski bemain tandang, pelatih 757 Kepri Jaya, Jaino Matos menginstruksikan anak asuhnya untuk tetap bermain menyerang.

Menurutnya, anak asuhnya siap tampil lepas dan menyerang seperti bermain di kandang sendiri.

Tekanan ke daerah pertahanan lawan disertai upaya untuk mendominasi penguasaan bola, tetap akan menjadi andalan bagi tim kebanggaan Serdadu Melayu ini di pertandingan nanti.

Perjuangan 757 Kepri Jaya untuk masuk empat besar bakal menghadapi ujian sesungguhnya kala melawat ke Stadion Harapan Bangsa, Aceh, markas dari Persiraja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close