Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Demi Medali Emas SEA Games 2021, TC Timnas U-23 Diperpanjang Sampai 5 Maret

Senin, 15 Februari 2021 – 23:01 WIB
Demi Medali Emas SEA Games 2021, TC Timnas U-23 Diperpanjang Sampai 5 Maret - JPNN.COM
Timnas U-23 saat jalani sesi latihan. Foto: amjad/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - PSSI telah memutuskan masa training camp (TC) Timnas Indonesia U-23 ini akan digelar sampai dengan 5 Maret 2021. Rencana itu mundur dari jadwal seharusnya pada 28 Februari lalu, mengapa?

Ketua Umum PSSI M Iriawan menjelaskan, bahwa soal TC diperpanjang itu sudah sesuai dengan roadmap yang diajukan oleh Manajer Pelatih Shin Tae Yong kepada induk sepak bola Indonesia.

"Roadmapnya sudah jelas ini TC digelar sampai 5 Maret 2021, berikutnya nanti kami akan diskusikan dengan Shin Tae Yong," ucapnya.

Pria yang karib disapa Iwan Bule tersebut menilai, TC panjang diperlukan untuk memperkuat chemistry dan pemantapan kondisi pemain agar benar-benar siap untuk tampil di SEA Games 2021 mendatang, di Hanoi, Vietnam pada November sampai Desember.

Apalagi, Menpora Zainudin Amali menegaskan bahwa target yang diberikan untuk Timnas Indonesia proyeksi SEA Games 2021 ialah untuk meraih posisi terbaik, alias mendapatkan medali emas.

Ditambah lagi, saat ini kondisi pemain yang dipanggil oleh Shin Tae Yong tidak dalam performa terbaiknya. Soal kebugaran, pemain juga menurun sehingga tampak kelelahan saat mendapatkan materi dari Shin Tae Yong dalam TC kali ini.

"Saya tanya ke pemain, katanya lelah sekali. Ya karena ini juga dalam kondisi tidak ada kompetisi," tegasnya. (dkk/jpnn)

Iwan Bule menegaskan bahwa demi medali emas TC Timnas Indonesia U-23 harus lebih lama

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close