Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Demi Uji Coba ke Banten, Tim Sepak Bola Putri Kalteng Rela Seperti Ini, Mengharukan

Selasa, 23 Februari 2021 – 13:31 WIB
Demi Uji Coba ke Banten, Tim Sepak Bola Putri Kalteng Rela Seperti Ini, Mengharukan - JPNN.COM
Pengurus tim sepak bola putri Kalteng yang difokuskan untuk mengikuti PON Papua melakukan penggalangan dana di kawasan bundaran kecil Kota Palangka Raya, Senin (21/2/2021). (ANTARA/Dokumentasi Pribadi)

jpnn.com, PALANGKA RAYA - Tim sepak bola putri Kalimantan Tengah untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua menggalang dana sampai ke jalan raya, demi mengikuti pertandingan uji coba melawan timnas putri di Kota Tangerang, Banten.

Manajer tim Budi Yantoro menyatakan tujuan penggalangan dana ini untuk memenuhi undangan pertandingan laga uji coba melawan timnas putri dan mengukur kekuatan tim sebelum berangkat ke PON mendatang.

"Kami akan memenuhi undangan dari Gerakan Sepak Bola Putri Indonesia (GSPI) dalam rangka Hari Sepak Bola Putri Internasional yang diperingati pada 8 Maret 2021. Sedangkan laga uji coba melawan timnas pada 6 Maret," katanya di Palangka Raya, Selasa (23/2).

Dia menuturkan, dengan kondisi keuangan tim sepak bola putri yang hanya berasal dari uang pribadi tim pelatih, maka terpaksa tim turun ke jalan melakukan penggalangan dana.

Penggalangan dana tersebut agar masyarakat yang berada di Palangka Raya bisa turut membantu tim sepak bola putri Kalteng.

"Kami turun ke jalan ini bukan untuk memojokkan pemerintah, melainkan kami hanya ingin cari donatur agar keinginan tim ini bertanding di Tangerang bisa terlaksana meskipun dengan dana seadanya," ucapnya.

Budi memerinci kisaran dana yang harus ia dapatkan untuk laga uji coba melawan timnas putri di Tangerang itu sebesar Rp 50 juta.

Uang tersebut nantinya akan digunakan untuk biaya transportasi, konsumsi dan penginapan meski dengan serbaketerbatasan.

Tim sepak bola putri Kalteng tak bermaksud memojokkan pemerintah dengan berbuat seperti itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News