Demokrat: Kenaikan Harga BBM tak Terhindarkan
Rabu, 21 Maret 2012 – 05:03 WIB
JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat Departemen Pengawasan Keuangan dan Pembangunan, Didik Muriyanto mengatakan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) tak bisa terhindarkan. Menurutnya, harga BBM Rp 4.500 per liter jauh lebih rendah dari harga pokok sehingga berdampak pada membengkaknya subsidi. "Harga Minyak Dunia dan Konsumsi dalam negeri melonjak demikian tinggi yang membawa konsekuensi subsidi BBM menjadi semakin besar. Dalam APBN 2012, asumsi harga minyak mentah Indonesia USD 90/barrel sebagai patokan," kata Didik di Jakarta, Selasa (20/3).
Didik mengungkapkan, selama Februari rata-rata harga minyak mentah USD 122,17/barrel. Sedang konsumsi BBM meningkat 35,8 juta kilo liter pada 2010 menjadi 38,5 juta kilo liter pada 2011. Akibatnya, subsidi untuk BBM sepanjang 2012 akan melonjak dari Rp.123,6 Triliun menjadi Rp. 191,1 Triliun.
Dengan terjadinya peningkatan harga minyak dunia kata Didik, tidak ada cara yang lebih bijak kecuali menyesuaikan harga BBM untuk mengurangi subsidi. Pengurangan subsidi BBM akan dikompensasikan dengan pengalihan subsidi untuk rakyat miskin dengan BLT, BLSM dan program pembangunan lainnya seperti infra struktur, pendidikan, perumahan dan transportasi.
JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat Departemen Pengawasan Keuangan dan Pembangunan, Didik Muriyanto mengatakan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Ditertawakan Rano Karno, Ridwan Kamil Ungkap Alasan Nyoblos di Bandung
Rabu, 27 November 2024 – 15:07 WIB - Pilkada
Jubir: Pram-Doel Meraih 55 Persen, Ini Kemenangan Warga Jakarta
Rabu, 27 November 2024 – 15:01 WIB - Pilkada
Maju di Pilkada 2024, Istri Mendes PDT Optimistis Menang Telak di Pilbup Serang
Rabu, 27 November 2024 – 14:40 WIB - Politik
Masih di AS di Hari Pencoblosan Pilkada, SBY Siapkan Oleh-Oleh untuk Prabowo
Rabu, 27 November 2024 – 14:14 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Elektabilitas Unggul di Tiap Survei, Herman Deru Optimistis Memenangkan Pilkada Sumsel 2024
Rabu, 27 November 2024 – 13:25 WIB - Hukum
Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani di Warung Depan Polres
Rabu, 27 November 2024 – 13:43 WIB - Film
Daftar Pemain Film Tak Ingin Usai di Sini Akhirnya Diumumkan
Rabu, 27 November 2024 – 09:09 WIB - Olahraga
Stadion GBT Surabaya Berpotensi Jadi Kandang Timnas Indonesia Saat Piala AFF
Rabu, 27 November 2024 – 10:35 WIB - Pilkada
Bahlil Yakin Ridwan Kamil Menang 1 Putaran, Sama Seperti Prabowo di Pilpres
Rabu, 27 November 2024 – 12:33 WIB