Demokrat Siapkan Pengganti Nazaruddin di DPR
Senin, 18 Juli 2011 – 21:16 WIB
JAKARTA - DPP Partai Demokrat kini tengah mempersiapkan pengganti M Nazaruddin di DPR setelah resmi dipecat sebagai kader Partai Demokrat. Sebab, dengan keputusan pemecatan itu, mantan Bendahara Umum Partai Demokrat yang saat ini menjadi buronan Interpol itu otomatis juga dicopot sebagai anggota DPR. ""Penggantinya, suara terbanyak setelah yang bersangkutan di Jember, Lumajang, pada pemilihan legislatif 2009 lalu," ungkap Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat, Ramadhan Pohan saat dihubungi JPNN, Senin (18/7).
Seperti diketahui, Nazarudin terseret kasus suap Sesmenpora untuk pembangunan Wisma Atlet SEA Games, Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan. Dia kini jadi buronan polisi internasional. Keberadannya tidak jelas, namun Nazarudin, melalui Blackberry Massengernya bernyanyi dan menuding banyak politisi PD menerima uang haram.
Mantan wartawan itu menjelaskan pemecatan Nazaruddin melalui proses adminsitrasi dengan memberikan dari surat peringatan pertama, kedua dan ketiga. Menurut Ramadhan yang juga anggota DPR itu, Ketua Dewan Pembina PD Susilo Bambang Yudhoyono, para pimpinan daerah dan kader pengurus di daerah pemilihan Nazarudin juga setuju atas keputusan pemecatan ini.
JAKARTA - DPP Partai Demokrat kini tengah mempersiapkan pengganti M Nazaruddin di DPR setelah resmi dipecat sebagai kader Partai Demokrat. Sebab,
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Politik
Sapa Warga Purwokerto, Jokowi dan Cagub Ahmad Luthfi Ngopi Bareng di Mal
Sabtu, 16 November 2024 – 00:00 WIB - Pilkada
Jaringan Pemantau Pemilu Kembali Desak DKPP Pecat Pimpinan KPU & Bawaslu Lahat
Jumat, 15 November 2024 – 23:49 WIB - Pilkada
Ribuan Pemuda Indonesia Center Deklarasi Dukungan kepada Ridwan Kamil
Jumat, 15 November 2024 – 21:55 WIB - Pilkada
Indah Amperawati Siap Wujudkan Pemerataan Pembangunan di Lumajang lewat Program Dana Dusun
Jumat, 15 November 2024 – 21:24 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Erick Bingung dengan Keputusan Shin Tae Yong Mencoret Eliano dari Timnas
Sabtu, 16 November 2024 – 04:50 WIB - Sepak Bola
Indonesia vs Jepang: Garuda Dicukur Samurai Biru, Shin Tae Yong Singgung Pemain Ini
Sabtu, 16 November 2024 – 05:46 WIB - Humaniora
Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
Sabtu, 16 November 2024 – 07:07 WIB - Destinasi
Cek Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Sabtu 16 November 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 05:33 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia Kalah Tebal, Silakan Disimak Kalimat Shin Tae-yong
Sabtu, 16 November 2024 – 04:19 WIB