Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dengerin Nih DKP!! Kapolda Imbau Gunakan Truk Sampah yang Layak

Sabtu, 14 November 2015 – 05:06 WIB
Dengerin Nih DKP!! Kapolda Imbau Gunakan Truk Sampah yang Layak - JPNN.COM
Truk Sampah DKI yang kondisinya tak layak/ Dok JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Kapolda Metro Jaya, Irjen Polisi Tito Karnavian mengimbau kepada Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) DKI Jakarta, agar menggunakan truk-truk sampah yang layak saat mengirim sampah Jakarta menuju Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang, Bekasi.

Tito menyebut, truk-truk sampah yang menuju TPST Bantar Gebang, menggunakan kendaraan yang tak sesuai standar operasional. Karena selama ini, warga Jalan Transyogi, Cileungsi, Kabupaten Bogor yang jalurnya dilewati truk-truk sampah Jakarta merasa terganggu.

"Setelah berkoordinasi akhirnya sekarang sudah boleh 24 jam untuk lewat sana, tadinya hanya jam 21.00 WIB sampai 05.00 WIB aja. Tetapi truknya harus bagus, agar sampahnya tidak berceceran di jalan," katanya kepada wartawan, Jumat, (13/11).

Tito menambahkan, terkait dibebaskannya waktu antar truk-truk sampah DKI Jakarta menjadi 24 jam. Sebelumnya juga pihak Pemerintah Kota (Pemkot) DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya, berkoordinasi dengan DPRD Bekasi, Wali Kota Bekasi dan tokoh masyarakat.

"Di Bekasi udah berkoordinasi dengan DPRD, Wali Kota dan tokoh masyarakat, sekarang pun udah di siapkan jalur juga lewat sana. Di bekasi di siapkan 3 rute dan boleh 24 jam. Tadinya terbatas sekarang udah bebas," pungkasnya. (mg4/jpnn)

JAKARTA - Kapolda Metro Jaya, Irjen Polisi Tito Karnavian mengimbau kepada Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) DKI Jakarta, agar menggunakan truk-truk

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close