Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Densus 88 Berduka, Bripda Dhendri Tewas Ditusuk 3 Pelaku

Kamis, 20 April 2023 – 20:10 WIB
Densus 88 Berduka, Bripda Dhendri Tewas Ditusuk 3 Pelaku - JPNN.COM
Dokumentasi - Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Utara, Qriz Pratama (kiri) bersama Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan memperlihatkan dokumentasi aksi penyerangan, penangkapan empat WNA Uzbekistan yang menyerang petugas Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Utara, di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (11/4/2023). ANTARA/Laily Rahmawaty/am.

jpnn.com - JAKARTA - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri tengah berdukacita.

Bripda Dhendri Ahmad Septia tewas setelah sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Keluarga Kelapa Gading, Jakarta.

Bripda Dhendri merupakan salah satu anggota terbaik Densus 88.

Dia merupakan korban penusukan di Kantor Imigrasi Jakarta Utara oleh tiga pelaku tindak pidana terorisme asal Uzbekistan.

"Telah meninggal dunia Bripda Dhendri Ahmad Septian, anggota Densus 88 Antiteror Polri di Rumah Sakit Keluarga Kelapa Gading," ujar Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Pol. Aswin Siregar, di Jakarta, Kamis (20/4).

Menurut Aswin, Bripda Dhendri meninggal dunia Kamis siang sekitar pukul 11.15 WIB.

Bripda Dhendri mengalami beberapa luka tusukan.

Saat itu dia menggagalkan upaya pelarian yang dilakukan tiga warga negara Uzbekistan yang mencoba kabur dari ruang detensi Kantor Imigrasi Jakarta Utara, Senin (10/4).

Densus 88 Antiteror berdukacita, Bripda Dhendri Ahmad Septia tewas ditusuk tiga pelaku tindak pidana terorisme.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News