Densus 88 Tembak Mati Teroris
Selasa, 13 April 2010 – 07:20 WIB
Informasi dari warga sekitar, ruko bertingkat di Jalan Jamaah Beurawe diakui sebagai kantornya kontraktor, milik Mahfud atau Ibrahim, warga Merdu Pidie. “Kami nggak yakin kalau pemiliknya teroris. Soalnya Pak Mahfud atau Ibrahim, jarang berada di Banda Aceh. Memang, ini kantor kontraktor miliknya, cuma apakah disewakan atau tidak kepada kontraktor lainnya, nah, itu, kami kurang tahu,” kata seorang warga Beurawe yang rumahnya berdekatan dengan ruko yang digerebek densus 88 tersebut.
Warga lainnya mengungkapkan kalau di kantor kontraktor CV WML itu, selalu ada aktivitas layaknya kantor biasanya. Hanya saja, ujar warga setempat, pekerja di kantor tersebut, terdengar beraksen jawa dan bukan logat Aceh, kalau berbicara. (ian/jpnn)