Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Detik-detik Sertu Hendra dan Kopda Ali Temukan Kotak Hitam

Sabtu, 03 November 2018 – 00:45 WIB
 Detik-detik Sertu Hendra dan Kopda Ali Temukan Kotak Hitam - JPNN.COM
Penemu black box Lion Air JT 610 (dari kiri) Instruktur Selam Batalyon Intai Amfibi Pelda Marinir Boflen Sirait, Sertu Marinir Hendra dan Kopda Marinir Nur Ali. FOTO: FEDRIK TARIGAN/JAWAPOS

jpnn.com - Sertu Marinir Hendra Syahputra dan Kopda Marinir Noor Ali harus berhadapan dengan arus dalam yang deras dan kontur berlumpur saat mencari kotak hitam (black box) pesawat Lion Air JT610. Masih ada satu kotak hitam dan bodi pesawat yang harus mereka bantu untuk ditemukan.

SAHRUL YUNIZAR, Karawang

DI kedalaman sekitar 30 meter di bawah permukaan laut, dua penyelam itu ragu-ragu: benarkah barang di hadapan mereka itu yang tengah mereka cari?

Sebab, barang tersebut sudah berselimut lumpur perairan Karawang, Jawa Barat. Wujudnya tak sepenuhnya tampak dari luar. Padahal, keputusan harus segera diambil: menggali lumpur untuk mengangkat benda itu atau kembali bergerak ke tempat lain.

Di titik itu, alat penangkap sinyal black box alias kotak hitam milik Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) sangat membantu Sertu Marinir Hendra Syahputra dan Kopda Marinir Noor Ali, dua penyelam tersebut.

”Saya tempelkan lagi alat yang dipinjamkan BPPT. Bunyinya semakin besar,” tutur Hendra kepada Jawa Pos yang menemuinya di kapal Baruna Jaya.

Lantaran sudah yakin betul, Hendra dan Ali lantas mengangkat black box itu. Tanpa alat bantu apa pun, dua prajurit Batalyon Intai Amfibi 1 Korps Marinir tersebut membawa alat rekam penerbangan itu ke permukaan air. ”Diangkat manual dengan tangan,” imbuh Hendra.

Yang mereka temukan itu satu di antara dua kotak hitam Lion Air PK-LQP dengan nomor penerbangan JT 610. Yang jatuh ke perairan Karawang pada Senin lalu (29/10). Penemuan tersebut bakal sangat membantu upaya untuk menjawab teka-teki apa yang terjadi dengan pesawat yang mengangkut 189 penumpang dan kru tersebut.

Sertu Marinir Hendra Syahputra dan Kopda Marinir Noor Ali, berhasil menemukan kotak hitam alias black box pesawat Lion Air JT610.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News