DFSK Glory 560 Genap Setahun Mengaspal di Indonesia, Berikut Torehannya
DFSK Glory 560 berusaha menuangkan kesan sporty melalui tampilan eksterior yang dinamis. Eksterior Glory 560 menonjolkan aksen desain dengan garis-garis tajam serta sudut yang berkarakter yang memberikan efek visual sporty.
Hal itu didukung tampak depan yang lebar dengan gaya Eagle-Eye headlamp, sporty, dan dinamis. Mobil itu memakai velg sport alumunium 17 inci.
Pada interior menggunakan material lembut pada beberapa bagian, dan seluruh jok sudah dilapis kulit.
Konsol tengah disematkan layar sentuh 8 inci bernavigasi GPS, radio, bluetooth, mirroring ponsel iOS dan Android) dan kamera belakang untuk parkir.
DFSK Glory 560 menggunakan mesin 1.5L Turbocharged dengan transmisi CVT dengan daya maksimum 150 PS dan torsi hingga 230 Nm. DFSK Glory 560 juga tersedia dengan mesin 1.8L CVT dengan tenaga maksimal 139 PS dan Torsi 187 Nm.
DFSK April Vaganza
April Vaganza yang ditawarkan DFSK berupa skema cicilan ringan serta cashback.
DFSK Glory 560 juga ditawarkan dengan pembiayaan berbunga 0 persen atau cicilan ringan mulai Rp2 jutaan. Ada juga hadiah langsung berupa logam mulia hingga handphone dengan syarat dan ketentuan berlaku.
Semua yang ditawarkan akan membuat harga DFSK Glory 560 semakin terjangkau mengingat kendaraan itu dijual dengan harga mulai Rp196,5 juta berstatus on the road DKI Jakarta. (mg8/jpnn)