Di-Bully Kasus Ikan Asin, Anak Fairuz A Rafiq Sakit?
Selasa, 13 Agustus 2019 – 12:21 WIB
Kasus ikan asin bermula saat Galih Ginanjar melontarkan penghinaan terhadap Fairuz A Rafiq. Dia menuding organ tubuh mantan istrinya itu berbau ikan asin. Pernyataan itu disampaikan Galih Ginanjar dalam vlog milik Rey Utami dan Pablo Benua. Akibatnya, Fairuz A Rafiq tidak terima dan melaporkan kasus penghinaan itu ke pihak kepolisian.
Galih Ginanjar telah ditetapkan sebagai tersangka dan mendekam di tahanan. Termasuk Rey Utami dan Pablo Benua sebagai pemilik akun YouTube yang mengupload video tersebut. (mg3/jpnn)