Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Diare Mewabah, Rumah Sakit Kewalahan

Selasa, 20 September 2011 – 11:33 WIB
Diare Mewabah, Rumah Sakit Kewalahan - JPNN.COM
SAMPIT – Masyarakat Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) diingatkan untuk tidak mengabaikan penyakit diare. Saat ini penyakit mematikan itu kembali mewabah. Bahkan puluhan anak harus dirawat di Rumah Sakit Murjani Sampit, Kalimantan Tengah.

   

Pantuan Radar Sampit (JPNN Grup) di Rumah Sakit Murjani Sampit, Senin (19/9), ruang anak dipenuhi pasien yang umumnya terserang diare. Akibat banyaknya pasien, manajemen rumah skait sampai kewalahan menyiapkan ruangan untuk pasien. Bahkan satu anak harus dirawat di selasar atau luar ruang perawatan.

Berdasarkan data pihak rumah sakit, hingga kemarin masih ada 21 anak yang masih menjalani perawatan intensif karena terserang diare. Jumlah tersebut jauh menurun dibanding hari sebelumnya karena kemarin terdapat enam pasien diare yang diperbolehkan pulang ke rumah setelah kondisinya membaik.

Selain anak-anak berusia kurang dari 14 tahun, diketahui juga ada sejumlah pasien dewasa yang menderita diare. Catatan Radar Sampit, Agustus lalu bahkan ada anak yang meninggal dunia karena terserang diare.

SAMPIT – Masyarakat Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) diingatkan untuk tidak mengabaikan penyakit diare. Saat ini penyakit mematikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close