Dicecar Politisi, Dipo Alam Tak Ciut Nyali
Rabu, 23 Februari 2011 – 22:22 WIB
Pada raker yang dipimpin Ketua Komisi II DPR Chairuman Harahap itu, kalangan Komisi II DPR mempersoalkan pernyataan Dipo, baik tentang tudingannya tentang Gagak Hitam Bermata Kalong yang dialamatkan ke para tokoh agama, ataupun seruan stop pasang iklan di media pengkritik pemerintah.
Anggota Komisi II DPR dari Fraksi PKS, Almuzzammil Yusuf, menilai karakter Dipo melebihi mantan Presiden Soeharto. "Karakter bapak ini muncul di tengah kondisi yang reformis. Oleh karena itu saya melihat karakter bapak itu lebih dari Soeharto. Jadi saya kira bapak perlu minta maaf," ujar Almuzamil.
Kritikan keras juga dilontarkan anggota Komisi II DPR, Akbar Faizal. Politisi Hanrura itu mengaku mengagumi sosok Dipo Alam. Namun kekaguman Akbar luntur akibat pernyataan Dipo.