Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Diisolasi di Rumah Sakit, 2 Tahanan Malah Kabur, Polisi Bergerak

Jumat, 02 April 2021 – 23:13 WIB
Diisolasi di Rumah Sakit, 2 Tahanan Malah Kabur, Polisi Bergerak - JPNN.COM
Petugas melakukan olah tempat kejadian perkara di Rumah Sakit Purbaratu, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat (2/4/2021). Foto: ANTARA/HO-Polsek Cibeureum

jpnn.com, TASIKMALAYA - Dirawat lantaran terkonfirmasi positif Covid-19, dua tahanan Kejari Tasikmalaya malah memanfaatkan situasi untuk kabur, Jumat (2/4).

Kedua tahanan itu menjalani isolasi di Rumah Sakit Purbaratu, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Kepala Polsek Cibeureum AKP Suyitno membenarkan dua tahanan kabur ketika petugas kesehatan hendak memeriksa tensi darah pasien di ruang isolasi, sekitar pukul 06.30 WIB.

"Pasien di kamar itu harusnya ada tiga, tetapi saat hendak dilakukan pemeriksaan pada pukul 06.30 WIB, dibuka pintu tinggal satu orang," kata Kapolsek.

Petugas kesehatan langsung melaporkan peristiwa larinya pasien tersebut ke polisi, selanjutnya polisi melakukan olah tempat kejadian perkara.

Kapolsek menyampaikan hasil pemeriksaan di lapangan tidak ada kunci pintu yang rusak, pasien diduga melarikan diri melalui jendela kamar lain yang tidak terkunci.

"Diduga kabur lewat jendela di kamar terpisah, kalau kamar tahanan tak ada jendelanya," kata dia.

Suyitno menyampaikan ketiga tahanan itu mulai menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Purbaratu, Rabu (31/3).

Dirawat lantaran terkonfirmasi positif Covid-19, dua tahanan Kejari Tasikmalaya malah memanfaatkan situasi untuk kabur, Jumat (2/4).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News