Dijamin Diangkat jadi PNS jika Mau Pulang
Ilmuwan Diasporajpnn.com, JAKARTA - Diaspora, yakni warga Indonesia yang berkarir di luar negeri, jumlahnya cukup banyak. Tidak hanya di sektor bisnis, tetapi juga di bidang riset keilmuan.
Lembaga Ilmu Penelitian Indonesia (LIPI) tahun ini berencana mengajak pulang para ilmuan diaspora. Bagi yang bersedia bakal dijamin menjadi PNS.
Deputi Bidang Ilmu Pengetahuan Teknik LIPI Laksana Tri Handoko berharap tahun ini bisa memulangkan 100 sampai 200 orang ilmuan diaspora.
Kebijakan teknis, khususnya terkait posisi sebagai PNS, masih dalam kajian bersama antara LIPI dengan Kementerian PAN-RB.
’’Daya tariknya apa? (mereka) Mau jadi buruh di negeri orang atau jadi bos di negeri sendiri,’’ kata Handoko usai peluncuran Indonesia Science Expo (ISE) 2018 di kantor LIPI, Rabu (14/3).
Handoko menjelaskan ketika bersedia pulang, para ilmuan diaspora bakal menjadi PNS LIPI. Kemudian diberi wahana untuk meneliti sesuai dengan minatnya.
Sedangkan jika tetap di luar negeri, Handoko mengatakan ada kemungkinan hanya menjadi peneliti atau tim cadangan.
Dia menjelaskan ada sejumlah kriteria yang bakal dijadikan syarat untuk merekrut ilmuan diaspora jadi PNS. Diantaranya adalah pendidikan terakhirnya adalah S3.