Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dilantik Kemarin, Hari Ini Kepala Baru BNPB Ganip Warsito Sambangi Wisma Atlet

Rabu, 26 Mei 2021 – 20:38 WIB
Dilantik Kemarin, Hari Ini Kepala Baru BNPB Ganip Warsito Sambangi Wisma Atlet - JPNN.COM
Letjen TNI Ganip Warsito meninjau fasilitas kesehatan RSDC Wisma Atlet Kemayoran perdana usai dilantik menggantikan pejabat lama Letjen TNI Doni Monardo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Ganip Warsito meninjau Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran Jakarta.

Ganip melihat dan kesiapan penanganan Covid-19.

“Sore ini saya melakukan kunjungan pertama ke RSDC Wisma Atlet, sejak kemarin dilantik menggantikan Letjen TNI Doni Monardo,” ujar Ganip dalam pernyataannya yang dipantau di Jakarta, Rabu (26/5).

Selain itu, Ganip mengatakan kedatangannya dilakukan untuk memastikan personel, fasilitas dan sarana pendukung untuk menghadapi lonjakan kasus Covid-19 pasca-lebaran.

“Mengingat sejak tanggal 19 Mei hingga sekarang, kami mengidentifikasi terjadi kenaikan kasus rata-rata di atas 100,” tambah Ganip yang juga Ketua Satgas Penanganan COVID-19 itu.

Berdasarkan peninjauan, Ganip menilai seluruh personel, tenaga medis, dan perangkat RSDC Wisma Atlet siap menghadapi lonjakan kasus Covid-19.

Dia juga mengatakan pemerintah telah melakukan berbagai upaya untuk mencegah lonjakan mulai dari pelarangan mudik, penyekatan hingga PPKM Mikro.

“Secara umum, kapasitas dan tenaga medis serta obat-obatan siap menghadapi lonjakan kasus Covid-19 hingga dua bulan ke depan,” imbuh Ganip Warsito.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Ganip Warsito meninjau Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close