Dimas Kanjeng sang Pengganda Uang dan Penemuan Mayat
jpnn.com - JPNN.com - Polda Jawa Timur membongkar penemuan mayat yang diidentifikasi Abdul Gani, 40 di Wonogiri, Jawa Tengah pada 14 April 2016.
Saat ditemukan, petugas kepolisian sempat sulit mengidentifikasi karena jenazahnya sulit dikenali.
Namun, akhirnya diketahui bahwa korban adalah Abdul Gani, warga Kelurahan Semampir, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo.
“Mayat bos perhiasan batu mulia itu ditemukan di bawah jembatan Kedung Areng, Kecamatan/Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah,” kata Kabidhumas Polda Jatim Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono.
Penemuan mayat Gani ternyata berkaitan dengan penemuan jasad Ismail.
Korban yang merupakan warga Situbondo jasadnya ditemukan pada Februari tahun 2015 di daerah Probolinggo.
Perlahan tapi pasti, kasus pembunuhan dua santri yang diduga dilakukan Dimas Kanjeng Taat Pribadi mulai terang.
Dimas Kanjeng dikenal sebagai pengganda uang.