Dipukul Ayah karena Labrak Jedun, Shafa Dibela Kak Seto
“Ini tidak jadi contoh kepada orang tua lain agar jangan sewenang-wenang kepada anak. Orang tua harus rendah hati, mau dikritik, berani jujur untuk menyikapi situasi yang ada,” papar dia.
Terlebih sampai memukul anak, menurut Kak Seto, itu bukan sikap yang baik sebagai orang tua.
“Kalau anak tiba-tiba kecewa, ya orang tua jangan sampai emosi, jangan sampai ada kekerasan seperti itu,” tegas dia.
Haris sebelumnya kesal mengetahui anaknya melakukan kekerasan terhadap Jennifer Dunn.
Kala itu, Shafa mendorong dan menjambak wanita yang karib disapa Jedun itu.
Tak terima mendapat perlakuan tersebut, Jedun pun melapor pada Haris. Usai melabrak Jedun, Shafa ternyata dipukul oleh Harris.
Hal itu dibenarkan oleh Harris. Menurutnya, hal tersebut dilakukan untuk mendidik Shafa yang masih berusia 14 tahun.
“Saya punya hak untuk mendidik anak saya, mutlak itu kewajiban saya. Alangkah baiknya hal tersebut (penganiayaan terhadap Jedun-red) dilakukan oleh anak 14 tahun,” kata Faisal Haris, Senin (20/11). (fan/JP/jpnn)