Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dirlantas Sebut Warga Jakarta Taat di Wilayah Tilang Elektronik

Jumat, 30 Oktober 2020 – 16:52 WIB
Dirlantas Sebut Warga Jakarta Taat di Wilayah Tilang Elektronik - JPNN.COM
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo saat diwawancarai awak media di GT Cipunir, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (30/10). Foto: Fransikus Adryanto Pratama/JPNN
Namun, Sambodo menegaskan berdasar angka statistik di wilayah yang terpasang kamera itu memang mengalami penurunan pelanggaran lalu lintas.

Lebih lanjut, dia mengatakan pihaknya sudah mengajukan proposal ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk menambah anggaran pembelian unit kamera canggih tersebut.

"Tentu kami sebenarnya sudah mengajukan proposal kepada Pemda DKI untuk menambah anggaran di tahun 2021. Paling enggak kan sudah ada 57. Kalau nanti ada penambahan kamera lagi bisa sampai 100 luar biasa," katanya.

Lebih jauh, dia mengatakan nantinya kamera-kamera itu akan dipasang di jalur busway untuk mengawasi masyarakat yang mencoba menerobos jalur itu.

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mencatat tingkat kepatuhan masyarakat makin tinggi di wilayah yang terpasang kamera elektronik atau E-TLE

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close