Disayangkan...Kabupaten Ini Kuasai Pasar Gambir Dunia, Tapi...
jpnn.com - JAKARTA - Anggota Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) yang bertugas di komisi pangan dan pertanian DPR, Mindo Sianipar mengatakan Kabupaten 50 Kota di Sumatera Barat tercatat sebagai kabupaten pemasok gambir terbesar di dunia.
"Sejak jaman Belanda sampai sekarang, Kabupaten 50 Kota tercatat sebagai daerah pemasok gambir terbesar di dunia," kata Mindo, kepada Padang Ekspres, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Jumat (10/6).
Anehnya lanjut anggota Komisi IV DPR itu, Kabupaten 50 Kota itu hingga saat ini tidak tahu ke negara atau benua mana ekspor gambir itu dilakukan oleh pedagang.
"Sejak jaman Belanda sampai sekarang, daerah itu hanya mengekspor getah gambir memasok sekitar 80 persen kebutuhan gambir dunia. Itu saja yang di ekspornya," ungkap anggota DPR dari daerah pemilihan Jawa Timur VIII itu.
Mestinya kata Mindo, pemerintah setempat harus punya kemauan untuk mengolah getah gambir produksi rakyat di daerah hingga mempunyai nilai tambah secara ekonomi.
Padahal ujar dia, memberi nilai tambah kepada setiap produksi petani adalah kewajiban pemerintah daerah sebagai salah satu usaha untuk mensejahterakan petani gambir.
"Apalagi pemerintah setempat bisa mengolah getah gambir tersebut sampai kepada produk akhir dan bernilai ekonomi lebih tinggi, pasti akan mendatangkan keuntungan ekonomi juga buat Sumatera Barat. Soal teknologi menurut saya, tak bisa lagi jadi alasan. Kata kuncinya, mau tidak, menolong petani gambir," pungkasnya.(fas/jpnn)