Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Diserang Kritik soal Minum Bir, Ini Komentar Terbaru Ahok

Kamis, 09 April 2015 – 05:05 WIB
Diserang Kritik soal Minum Bir, Ini Komentar Terbaru Ahok - JPNN.COM

jpnn.com - KEBON SIRIH - Netizen melakukan aksi protes terkait pernyataan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang mengatakan meminum bir tidak akan membuat penikmatnya mati. Protes ke gubernur yang dikenal dengan nama panggilan Ahok itu dilakukan melalui Twitter dengan tagar #AhokAsbun.

Lalu bagaimana tanggapan Ahok disebut asbun? "Emang saya asal bunyi? Mana ada yang mati gara-gara oplosan bir, bir itu enggak bisa dioplos karena terlalu mahal bahan bakunya," kata Ahok di Balai Kota DKI, Jakarta, Rabu (8/4).

Mantan bupati Belitung Timur itu mencontohkan soal larangan peredaran minuman beralkohol dengan tokoh Al Capone. Ahok mengatakan, karena ada larangan itu, Al Capone menjual minuman keras secara diam-diam. Minuman keras itu disimpan di dalam bagasi mobil.

"Saya cuma bilang mau kayak jaman Al Capone. Al Capone kalau di film-film jualan taruh di bagasi. Ini saya bukan asal bunyi, saya bicara sejarah," ujarnya.

Ahok menambahkan, kalau alkohol dianggap haram, maka orang tidak boleh minum obat batuk. Sebab, obat batuk memiliki kandungan alkohol.

"Jadi kita mesti fair jadi orang, kalau ada yang bilang minum alkohol itu dosa, nyuri duit rakyat lebih dosa," tandasnya.(gil/jpnn)

KEBON SIRIH - Netizen melakukan aksi protes terkait pernyataan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang mengatakan meminum bir tidak akan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close