Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Distribusi BBM Rawan Pembajakan

Jumat, 23 Maret 2012 – 12:15 WIB
Distribusi BBM Rawan Pembajakan - JPNN.COM
BELAWAN- Untuk mengantisipasi kemacetan dan adanya aksi pembajakan truk tangki pengangkut BBM (bahan bakar minyak) yang dilakukan para pendemo, PT (Persero) Pertamina Upms I Medan mulai hari ini, Jumat (23/3), akan melakukan pendistribusian BBM bersubsidi ke SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) pada malam hari.

"Berdasarkan perintah dari pertamina pendistribusian BBM ke SPBU besok (Jumat, 32/3) akan dilakukan malam hari dari pukul 19.00 hingga 06.00 Wib. Ini dilakukan untuk menghindari kemacetan dan pembajakan truk tangki yang dilakukan pendemo di Medan," kata, Hendrik Humas dan Pengawas PT.Elnusa Petrofin Medan saat dihubungi via selularnya.

Diakuinya, aksi demontrasi yang dilakukan para mahasiswa dan masyarakat terkait penolakkan rencana kenaikkan harga BBM bersubsidi oleh pemerintah pusat belakangan ini sangat mengganggu aktivitas pendistribusian BBM ke SPBU di Medan dan luar kota Medan.

"Belakangan ini tak jarang sopir truk tangki yang akan memasok BBM ke SPBU terjebak kemacetan dan dibajak para pendemo, sehingga mengganggu proses pendistribusian. Untuk itu, pertamina berkoordinasi supaya distribusi dilakukan pada malam hari," ujarnya.

BELAWAN- Untuk mengantisipasi kemacetan dan adanya aksi pembajakan truk tangki pengangkut BBM (bahan bakar minyak) yang dilakukan para pendemo, PT

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News