Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ditanya soal Ariel, Luna: Nggak Ada Urusan

Selasa, 30 September 2014 – 07:08 WIB
Ditanya soal Ariel, Luna: Nggak Ada Urusan - JPNN.COM
Luna Maya. Foto: dok.Indopos/JPNN

jpnn.com - LUNA Maya tidak lagi mau bertemu dengan mantan kekasihnya, Ariel. Dia pun berusaha menjaga jarak dan menghindar saat bertemu dengan pria yang kini menjalin asmara dengan Sophia Latjuba. Itu dibuktikan Luna saat menghadiri pernikahan anak Camelia Malik di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

”Nggak nggak ketemu, saya nggak ketemu. Saya nggak mau ketemu juga. Dan Alhamdulillah Tuhan mengabulkan permintaan saya untuk tidak dipertemukan,” kata Luna di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (29/9).

Meski tidak menjelaskan alasannya. Luna mengaku tidak memiliki kepentingan untuk bertemu dengan pria yang sudah dinyatakan bebas bersyarat atas kasus video porno dengan dirinya itu. ”Ngapain? Nggak ada urusan,” tandasnya ketus.

Sejak tidak lagi menjalin asmara dengan Ariel, perempuan kelahiran Denpasar, Bali pada 26 Agustus 1983 tersebut memang tidak sendiri lagi.

Dia telah melabuhkan hatinya ke pangkuan pria yang diketahui bernama Reino Ramaputra Barack. ”Orang biasa, orang biasa aja,” katanya.

Luna pun telah menjalin hubungan serius dengan pria yang dikenal sebagai tokoh kunci yang melatarbelakangi terciptanya serial Tokusatsu pertama Indonesia, BIMA Satria Garuda.

Lewat jalinan asmara tersebut, Luna pun berusaha untuk move on dari perjalanan asmaranya yang sempat kandas  ”Gila udah lama kali, sudah 1,5 tahun pacarannya, sekarang sudah 1,5 tahun sudah lama,” tegasnya.

Perempuan yang tengah menikmati aktivitas barunya sebagai produser film itu pun telah mengenalkan kepada keluarganya. Hanya saja kapan kepastian untuk melangkah ke jenjang pelaminan Luna tidak mau terburu-buru. ”Insya Allah didoain ajah yah,” paparnya.

LUNA Maya tidak lagi mau bertemu dengan mantan kekasihnya, Ariel. Dia pun berusaha menjaga jarak dan menghindar saat bertemu dengan pria yang kini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News