Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ditanya Sosok MenPAN RB Baru, Djarot Singgung Nama Ganjar dan Olly

Senin, 04 Juli 2022 – 14:18 WIB
Ditanya Sosok MenPAN RB Baru, Djarot Singgung Nama Ganjar dan Olly - JPNN.COM
Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Syaiful Hidayat di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Rabu (22/6). Aristo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat menyebut parpolnya menyerahkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal pengganti Tjahjo Kumolo dari posisi MenPAN RB. 

Saat ini, MenPAN RB definitif kosong setelah pejabat sebelumnya Tjahjo Kumolo meninggal dunia di RS Abdi Waluyo, Jakarta, Jumat (1/7).

"Bagi kami, PDIP, kan, masih dalam suasana berduka. Jadi, kami serahkan kepada Pak Jokowi," kata Djarot ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan,  Jakarta, Senin (4/7). 

Namun, kata anggota Komisi II DPR RI itu, PDIP pada prinsipnya memiliki banyak stok kader berkualitas demi ditempatkan sebagai menteri di kabinet Indonesia Maju. 

Terlebih, kata Djarot, kader di PDIP banyak yang berpengalaman di dalam tata kelola pemerintahan dengan menjabat gubernur hingga kepala daerah. 

"Ada Pak Ganjar, Pak Olly Dondokambey sebagai gubernur. Nah, jadi kami banyak stok," ujar Kepala Badan Pengkajian MPR RI itu. 

Djarot beralasan PDIP adalah lembaga yang rutin menyelenggarakan sekolah partai, sehingga banyak kader dari parpol berlambang Banteng itu yang berkualitas. 

"Jadi, stok kader di PDIP mencukupi, karena kami rutin, sistematis, berkelanjutan mengadakan sekolah partai dan kaderisasi," ungkap Djarot. 

Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat menyebut parpolnya menyerahkan kepada Presiden Jokowi soal pengganti Tjahjo Kumolo dari posisi MenPAN RB. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News