Djarot Baca Naskah Pidato Jokowi Saat Upacara Peringatan Hari Lahirnya Pancasila
Pemerintah berkomitmen untuk penguatan Pancasila. Salah satu bentuknya dengan adanya Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2017 tentang Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila. Lembaga baru itu ditugaskan untuk memperkuat pengamalan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, yang terintegrasi dengan program-program pembangunan.
“Pengentasan kemiskinan, pemerataan kesejahteraan, dan berbagai program lainnya, menjadi bagian integrasi dari pengamalan nilai-nilai Pancasila,” kata Djarot.
Dalam pidato yang dibacakan Djarot, Jokowi juga mengajak masyarakat untuk waspada terhadap segala bentuk pemahaman dan gerakan yang tidak sejalan dengan Pancasila. Pemerintah pasti bertindak tegas terhadap organisasi-organisasi dan gerakan-gerakan yang anti Pancasila, anti UUD 1945, anti NKRI, anti Bhineka Tunggal Ika.
“Selamat Hari Lahir Pancasila. Kita Indonesia, Kita Pancasila. Semua Anda Indonesia, semua Anda Pancasila. Saya Indonesia, saya Pancasila,” ucap Djarot.(gil/jpnn)