Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Doa Maia Estianty di Penghujung 2019

Selasa, 31 Desember 2019 – 18:59 WIB
Doa Maia Estianty di Penghujung 2019 - JPNN.COM
Maia Estianty dan Irwan Mussry. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Maia Estianty dan suami, Irwan Mussry memilih merayakan tahun baru di Jepang. Dia membagikan momen kebersamaannya dengan suami di akun Instagram miliknya.

Ibu tiga anak itu mengabarkan telah sampai di Negeri Sakura itu, Selasa (31/12) pagi.

"Hahahahaha....mendarat, pagi2 langsung muter2 Tokyo...sama suamiku..." tulis Maia Estianty sebagai keterangan foto.

Pada unggahan sebelumnya, pentolan Dua Maia itu tak lupa memanjatkan doa menjelang malam pergantian tahun untuk keluarga dan para warganet.

"Menyambut tahun 2020...Maafkan kami jika kami ada kesalahan dan kekurangan," kata Maia Estianty.

"Semoga di tahun depan kamu dan kami sama2 sukses, bahagia, selalu diberi kemudahan oleh Allah, diberkahi, diberi jalan keselamatan dunia akhirat, diberi ampunan oleh Allah, sehat, rejeki lancar, bernasib baik dan selalu beruntung dalam hidup. Amin," lanjut mantan istri Ahmad Dhani.

Maia Estianty memanjatkan doa untuk kebahagiaan keluarganya dan juga penggemar setianya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News